MAKALAH
KITAB AL-ISTIDZKAR
(MALIKIYAH)
Ditujukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah
Membahas Kitab Fiqh
Drs.H. Dadang Syarifudin, M.Ag
Di susun oleh :

Latifah Tiara Nuswantoro Putri
1163040047
JURUSAN PERBANDINGAN MADZHAB DAN HUKUM
FAKULTAS SYARI’AH DAN HUKUM
UIN SUNAN GUNUNG DJATI
BANDUNG
2019
BAB I
PENDAHULUAN
Dalam membahas kitab fiqh khususnya yang akan dibahas dalam
makalah ini adalah yaitu kitab fiqh Imam Malik yang berjudul Al-Istidzkar yang
dimana kitab ini berisikan tentang pembahasan permaslaahn yang dibahas oleh
imam malik. Kitab ini dikarang oleh yang dikenal sebagai Ibnu Abdl Barr yang
wafat pada tahun 463 H. Dalam karyanya beliau banyak mengeluarkan
karya-karyanya tentunya dalam fiqh. Dan dalam bermadzhab ia dijuluki menganut
madzhab maliki.
Dalam kitab ini mempunyai 9 jilid yang kurang lebih
berisikan tentang permasalahan fiqh cukup banyak yang diantaranya yang saya
ambil yaitu tentang kebolehan bagaimana seorang wanita berjihad dan juga
kebolehan bagaimana jika membangun masjid dengan memakai sumber dana dari penghasilan
pengumpulan dalam hasil zakat dan masih banyak lainnya dan tentunya juga kitab
pembahasan fiqh ini merujuk pada pendapat madzhab maliki.
Dalam metode penulisan kitab ibn Abdl Barr ini men sarahkan
segala pembahasan kitab ini pada kitab Muwaththa’ namun bukan hanya dengan
mensyarahnya saja namun beliau mengambil hadits-hadits tersebut dan juga beliau
membahas serta menjelaskan hadits pada kitab tersebut pada kitabnya.
1.
Rumusan Masalah
1.
Bagaimana biografi penulis kitab
Al-Istdzkar?
2.
Jelaskan bagaimana isi dari kitab
dan cara penulisan kitab tersebut?
3.
Bagaimana metode penulisan kitab
tersebut ?
4.
Sebutkan penjelasan contoh
permasalahan yang dibahas dalam kitab tersebut?
2.
Tujuan
penelitian
1.
Mengetahui biografi penulis kitab
Al-Istidzkar
2.
Mengetahui isi dari kitab
Al-Istidzkar
3.
Mengetahui bagaimana metode
penulisannya
4.
Mengetahui pembahasan permasalahan
yang dibahas kitab tersebut
BAB II
PEMBAHASAN
A. Biografi
Nama dan nasabnya
Nama lengkap beliau adalah Abu Umar Yusuf bin Abdullah bin
Muhammad bin Abdil Bar bin Ashim An-Namari Al-Qurtubi. Beliau berasal dari Negara
Spanyol dan dari Kabilah Namir bin Qasith yang merupakan salah satu kabilah
dari negeri Arab.
Kelahirannya
Beliau dilahirkan pada hari Jumat tanggal lima
bulan Rabiulakhir tahun 368 H ketika imam jumat sedang berkhutbah. Beliau
tumbuh dan berkembang di kota Cordova yang merupakan ibu kota
negara Spanyol pada waktu itu. Kota yang dikenal sebagai kota ilmu pada
zaman tersebut. Kota yang juga dikenal sebagai tempat tinggal muslim
Ahlussunnah waljamaah. Di kota ini pulalah beliau belajar ilmu agama, belajar
ilmu fikih dari para ulama ternama pada waktu itu, dan meriwayatkan hadis
Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallamsehingga beliau menjadi seorang
ulama besar sampai-sampai beliau diberi julukan Hafiz Al-Maghrib.
Beliau juga berasal dari keluarga yang dikenal sebagai keluarga yang memiliki
banyak keutamaan. Keluarga yang terkenal akan keilmuan dan kezuhudannya. Kakek
dan ayah beliau adalah ulama yang sangat rajin beribadah dan sangat terkenal
dengan kezuhudan mereka terhadap dunia. Maka dari keluarga yang penuh berkah
inilah Ibnu Abdil Bar belajar ilmu agama dan menjadi seorang ulama besar kaum
muslimin. Yang mana karya-karyanya turut menghiasi khazanah perpustakaan Islam.
Guru-gurunya
Beliau tidaklah melakukan perjalanan yang sangat jauh dalam
menuntut ilmu. Beliau mencukupkan diri untuk menuntut ilmu di negara asalnya
Spanyol. Akan tetapi beliau berpindah-pindah dari satu kota ke kota yang lain
yang berada di negeri Spanyol, baik kota yang ada di barat negeri tersebut
hingga yang berada di timurnya. Guru-guru beliau sangatlah banyak, hingga
mencapai seratus orang lebih. Dan semuanya merupakan ulama yang pakar dalam
bidangnya, diantara mereka ada yang ahli hadis dan ahli fikih. Dan diantara
para ulama yang menjadi guru-guru beliau adalah:
- Abdul Waris bin Sufyan.
- Abdullah bin Muhammad bin Abdul Mukmin, beliau adalah seorang pakar hadis yang besar pada zamannya.
- Abdullah bin Muhammad bin Abdurrahman bin Asad Al-Juhani.
- Muhammad bin Abdul Malik Ar-Rosofi.
- Al-Hafiz Abu Ustman Said bin Nashr bin Khalaf Al-Andalusi.
- Abul Fadhl Ahmad bin Qosim bin Abdurrahman Al-Bazzar.
Ulama-ulama diatas termasuk guru-guru beliau yang beliau
banyak meriwayatkan hadis dari mereka. Adapun guru-guru beliau yang lain adalah
Ahmad bin Abdil Malik bin Hasyim, Ahmad bin Muhammad Al-Muqri’, Ismail bin
Abdurrahman, Abul Qurasyi Al-‘Amiri, Abdul Aziz bin Ahmad An-Nahwi, Abul Asbagh
Al-Akhfasy, Abul Walid Al-Qurtubi Al-Qodhi, Muhammad bin Khalifah Al-Imam dan
masih banyak lagi guru-guru beliau yang tidak bisa disebutkan satu persatu
dalam tulisan ini karena akan menjadi sangat panjang.
Murid-muridnya
Murid-murid beliau sangatlah banyak untuk disebutkan satu
persatu, akan tetapi akan disebutkan sebagian saja dari murid-murid beliau yang
terkenal banyak meriwayatkan dari beliau.
- Abu Ali Al-Ghossani.
- Abdurrahman bin Muhammad Al-Qurtubi.
- Al-Hafiz Abul Hasan Tohir bin Mufawwiz As-Syatibi.
- Abu Bahr Sufyan bin Al-Ash.
- Al-Imam Abu Muhammad Ali bin Ahmad bin Hazm yang terkenal dengan kunyah beliau Ibnu Hazm Azh-Zhahiri. Beliau merupakan imam yang sangat terkenal. Karya tulis beliau pun sangat banyak dan bermanfaat. Beliau juga pembesar mazhab Zhahiri.
- Al-Hafiz Abu Abdillah Al-Humaidi, dan masih banyak lagi selain mereka.
Akidah dan mazhab fikihnya
Akidah Imam Ibnu Abdil Bar adalah akidah yang bersih. Akidah
yang tidak ternodai oleh ilmu kalam atau pun filsafat yunani. Akidah beliau
adalah akidah yang sama dengan yang diyakini oleh para salaf.
Imam Adz-Dzahabi berkata, “Dan beliau dalam permasalahan
usuluddin mengikuti mazhab salaf, tidak pernah beliau masuk dalam ilmu kalam,
bahkan beliau hanya mengikuti atsar dari guru-guru beliau rahimahumullah.”
Adapun mazhab beliau di dalam ilmu fikih, maka beliau
dikenal sebagai penganut mazhab Maliki, yaitu mazhab Imam Malik bin
Anas. Meskipun begitu, banyak pendapat-pendapat beliau yang justru cenderung
kepada mazhab Imam Syafi’i.
Abu Abdillah bin Abi Al-Fath berkata, “Dahulu beliau pernah
bermazhab Zhahiri (mazhab fikih yang mengingkari kias) dalam waktu yang
cukup lama, kemudian beliau kembali kepada pendapat yang menggunakan kias dan
tidak bertaklid kepada seorang pun. Akan tetapi beliau banyak cenderung kepada
pendapat Syafi’i.”
Imam Adz-Dzahabi menambahkan perkataan Abu Abdillah diatas
dengan mengatakan, “Itulah yang beliau katakan, akan tetapi yang masyhur adalah
bahwasanya beliau bermazhab Maliki.”
Karya tulis beliau
Beliau termasuk ulama yang sangat produktif dalam
menghasilkan karya tulis. Hal tersebut dapat kita lihat dari
banyaknya buku-buku yang beliau karang. Dan karangan beliau tidak hanya
terbatas pada satu disiplin ilmu saja, akan tetapi hampir di setiap disiplin
ilmu beliau memiliki karangan dalam ilmu tersebut.
Imam Ibnu Hazm berkata, “Dan sahabat kami Ibnu Abdil Bar
memiliki buku-buku karangan yang tidak ada tandingannya.”
Berikut akan disebutkan karya-karya beliau yang jumlahnya
sangatlah banyak, karena sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya bahwa beliau
mengarang hampir di setiap disiplin ilmu, mulai dari ilmu qiraah, fikih, hadis,
akidah, sejarah, hingga syair-syair.
Karangan beliau dalam ilmu qiraat
- Al-Madkhol fil qiraat.
- Al-Iktifa’ fi qiraat Nafi’ wa Abi Amr bin Al-‘Ala.
- At-Tajwid wal madkhol ila ilmil quran bit-tahdid.
- Al-Bayan fi tilawatil quran.
Karangan beliau dalam ilmu hadis
- At-Tamhid fil muwatto’ minal ma’ani wal asanid.
- At-Taqoshi lihadisil muwatto’ wa syuyukhi Malik.
- Al-Istidzkar.
Ketiga kitab di atas telah dicetak dan diterbitkan, adapun
karangan beliau yang masih berbentuk manuskrip, maka sangatlah banyak. Di
antaranya:
- Ikhtishar kitab at-tahrir.
- Ikhtishar kitab at-tamyiz.
- Hadis Malik kharij al-muwatto’.
- As-Syawahid fi itsbati khobari al-wahid.
- ‘Awaliy Ibnu Abdil Bar fi al-hadis.
- Manzhumatun fi as-sunnah.
- Musnad Ibnu Abdil Bar.
Karangan beliau dalam ilmu fikih
- Al-Kafi fi furu’ al-Malikiyyah.
- Al-Inshof fiima baina al-mukhtalifin fi fatihatil kitab.
Karangan beliau dalam ilmu tarikh
- Al-Isti’ab fi ma’rifatil ashab.
- Al-Intifa’ fi fadho’il ats-tsalatsatil fuqoha’.
- Ad-Duror fi ikhtishar al-maghozi wa as-siyar.
- Al-Qosdu wa al-umam fi makrifati ansabi al-Arab wa al-‘ajam.
Karangan beliau dalam ilmu akidah
- A’lam an-nubuwwah.
- Al-Inshof fi asma’ Allah.
Karangan beliau dalam ilmu adab dan akhlak
- Jami’ bayani al-ilmi wa fadhlihi.
- Al-Jami’.
- Adabul mujalasah wa hamdu al-lisan.
- Al-Bustan fil ikhwan.
- Ar-Roqo’iq.
Itulah sebagian karya tulis beliau yang tentunya memiliki
faedah dan manfaat yang sangat besar bagi kaum muslimin. Dan masih banyak lagi
karangan beliau yang diperkirakan hilang dan belum ditemukan hingga sekarang.
Wafat beliau
Beliau wafat di kota Syatibah pada malam Jumat, tepatnya
pada bulan Rabiulakhir tahun 463 H di usia beliau yang ke-95, dan dimakamkan di
kota yang sama. Akhir kata semoga Allah Ta’ala merahmati
beliau dengan rahmat-Nya yang luas dan memasukkan beliau ke dalam surga-Nya.
B. Isi kitab Al-Istidzkar
Nama lengkap kitab ini cukup panjang, yang secara tidak langsung menjelaskan isinya, yaitu :
“الاستذكار الجامع المذاهب الأمصار وعلماء الأقطار فيما تضمنه الموطأ من معاني الرأي والآثار وشرح ذلك كله بالإيجاز والاختصار”
Kitab ini ditahqiq oleh dua orang Ulama’ yaitu Sâlim
Muhammad ‘Athâ dan Muhammad Ali Mu’awwadl.
Yang dilakukan oleh tim pentahqiq terhadap kitab ini
meliputi :
Mentakhrij ayat-ayat Al-Qur’an dengan bersandar pada
kitab Al-Mu’jam Al-Mufahras li Alfâdl Al-Qur’ân Al-Karîm.
Mentakhrij hadits-hadits Nabi maupun atsar-atsar
sahabat dan tabi’in yang bersandar pada kitab-kitab shahih maupun musnad.
Mentakhrij syahid-syahid sya’ir dan menyandarkan pada
sumber aslinya.
Menjelaskan sebagian besar lafadh dan istilah yang
memerlukan definisi, baik istilah bahasa maupun istilah dalam ilmu hadits
dengan bersandar kepada kamus-kamus bahasa primer maupun kitab-kitab ilmu
hadits seperti An-Nihâyah karya Ibnu Atsir maupun Al-Fâiq fî Gharîb Al-Hadîts karya
Az-Zamakhsyari
Kitab Al-Istidzkar terdiri dari 9 jilid, satu jilid
terdiri dari beberapa pembahasan besar (Kitab), dan dalam satu kitab terdapat
beberapa Bab, berikut ini gambaran lengkapnya :
Jilid 1 , terdiri dari 3 kitab, yaitu : Waktu Shalat,
Thaharah, Shalat
Jilid 2, terdiri dari 12 kitab, yaitu : Sujud Sahwi,
Shalat Jum’at, Shalat pada Bulan Ramadhan, Shalat Malam, Shalat Jama’ah,
Mengasar Shalat dalam perjalanan, Dua Hari Raya, Shalat Khauf, Shalat Kusuf,
Shalat Istisqa’, Qiblat, Al-Qur’an.
Jilid 3, terdiri dari 5 kitab, yaitu : Jenazah, Zakat,
Shadaqah, Puasa, I’tikaf.
Jilid 4, terdiri dari 2 kitab, yaitu : Haji (Bagian
pertama), Haji (Bagian kedua)
Jilid 5, terdiri dari 7 kitab, yaitu : Jihad,
Sembelihan Idul Adha, Sembelihan (Umum), Binatang Buruan, Aqiqah, Faraidh,
Nikah
Jilid 6, terdiri dari 3 kitab, yaitu : Thalaq,
Radla’ah, Jual Beli
Jilid 7, terdiri dari 9 kitab, yaitu : Al-Qardhu
(Hutang piutang), Musâqqah, Menyewakan Tanah, Syuf’ah, Qadla’, Wasiat, Al-Itqu
wa Ar-Raqabah, Mukâtab, Al-Mudabbar (tiga bab ini berkaitan dengan masalah
budak), Hudûd
Jilid 8, terdiri dari 19 kitab, yaitu : Minuman,
Al-Uqûl (Diyat), Qasâmah, Al-Jâmi’, Al-Qadar, Akhlaq Baik, Pakaian, Sifat Nabi,
Penyakit ‘Ain, Permasalahan Rambut, Mimpi, Perjanjian Damai, Meminta Izin,
Bai’at, Adab berbicara, Neraka Jahannam, Ilmu, Do’a orang yang terdhalimi dan
Nama-nama Nabi.
Jilid 9, jilid ini berisi kumpulan indeks kumpulan
daftar isi dari jilid-jilid sebelumnya di antaranya : Indeks ayat-ayat
Al-Qur’an, indeks hadits-hadits Nabi, baik yang di Muwattha’ maupun
Al-Istidzkar, Indeks Atsar Shahabat, baik yang di Muwattha’ maupun di
Al-Istidzkar, Indeks Para Syaikh Imam Malik, Indeks para Syaikh Ibnu Abdil
Barr, Daftar Perawi Hadits Muwattha’, Indeks perawi hadits Al-Istidzkar, Daftar
permasalan fiqih penting, Indeks bait-bait sya’ir, dan Daftar Isi Pembahasan
kitab
C.
METODE
PENULISAN KITAB
Kitab Al-Istidzkar bisa digolongkan sebab kitab fiqih
perbandingan madzhab, karena dalam mensyarah hadits-hadits dalam kitab ini
beliau tidak hanya menyebutkan pendapat dari madzhab Maliki saja melainkan juga
dari madzhab lain seperti Hanafi, Syafi’i dan Hanbali. Berikut ini adalah
beberapa metode yang dipakai oleh Ibnu Abdil Barr dalam menulis kitabnya :
Pertama, beliau menyebutkan hadits dari Muwattha’, setelah
itu Ibnu Abdil Barr memberikan syarah dari hadits tersebut baik dari sisi
derajat hadits maupun perkataan ulama tentang hadits tersebut. Metode dalam
menjelaskan hadits-hadits yang ada terkadang dengan cara menyebutkan semua
hadits yang berkaitan dengan bab fiqih yang sedang dibahas, baru kemudian
menjelaskannya, atau dengan menjelaskan hadits satu per satu, namun masih dalam
satu tema dan pembahasan.
Setelah itu beliau menyebutkan perkataan-perkataan ulama’
dalam permasalahan fiqih yang berkaitan dengan hadits tersebut. Dalam
memaparkan pendapat para ulama’ beliau menjelaskannya langsung ke inti
pendapat, dengan harapan bisa lebih mudah untuk dipahami dan dihafalakan.
Permasalahan-permasalahan fiqih merupakan porsi pembahasan
utama dalam kitab ini, beliau menyebutkan banyak adu argument,
pengertian-pengertian maupun metode dalam mengambil kesimpulan dari dalil yang
ada. Ini adalah yang menjadi keistimewaan kitab Al-Istidzkar, di mana kesamaan
tema fiqih merupakan patokan utama dalam kitab ini.
Riwayat Muwattha’ yang dipakai oleh Ibnu Abdil Baarr dalam
kitab ini adalah riwayat dari jalur Yahya bin Yahya Al-Andalusi. Jalur
periwayatan Ibnu Abdil Barr sampai ke Imam Malik adalah sebagai berikut : dari
Abu Utsman Sa’id bin Nashr, dia meriwayatkan dari Muhammad Qasim bin Asbagh dan
Wahab bin Masarrah, keduanya meriwayatkan dari Ibnu Waddlâh dari Yahya bin
Yahya dari Imam Malik bin Anas.
D. Contoh pembahasan Kitab al-istidzkar
Contoh permasalahan yang dibahas dalam kitab ini adalah
salah satunya diantaranya adalah :
1.
Tentang bagaimana keberadaan
jihadnya seorang wanita di medan perang. Contohnya seperti ini :
“Keluarnya para wanita ke medan
jihad bersama mahram dan suami-suami mereka dibenarkan—wallahu’alam—bila berada
di kamp yang besar dan bisa menjamin keamanan bagi mereka.” (Al-Istidzkar,
I/302)
2.
Dan kitab
ini juga membahas tentang bagaimana membangun masjid dari sumber pengumpulan
zakat
وأجمعوا على أنه لا
يؤدى من الزكاة دين ميت ولا يكفن منها ولا يبنى منها مسجد ولا يشترى منها مصحف ولا
يعطى لذمي ولا مسلم غني
Para ulama telah
berijma' atas tidak bolehnya zakat untuk membayar hutang mayit, biaya kafannya,
serta untuk membangun masjid, membeli mushaf, juga tidak diberikan kepada kafir
zimmi atau muslim yang kaya.[Al-Istidzkar, III/213]
BAB III
PENUTUP
Dalam makalah yang saya bahas yaitu kitab Al-Istdzkar
yang dibuat oleh Ibn Abdl Barr yang telah wafat pada tahun 463 H. Kitab yang
berisikan tentang pembahasan permasalahan dengan membahas fiqh yang terkandung.
Buku ini mempunyai 9 jilid yang dimana setiap jilidnya berisikan kitab yang
membahas dalam berbeda pembahasan.
Dalam metode penulisan kitab ini dengan cara mensyarahkan
pada kitab Muwaththa’ lalu dalam pembahasannya dijelaskan sesuai dengan
pembahasan yang sedang dibahas dalam kitab beliau. Lalu dalam menjelaskan
hadits beliau jua mengartikan dengan rinci dan juga dari hasil pemikiran
beliau.
0 comments:
Post a Comment